Kedatangan band Jepang L'Arc en Ciel alias Laruku ke Tanah Air jadi hal besar bagi J-Rocks juga para pecintanya. Sebelum menyaksikan langsung aksi Hyde cs, konser tribute digelar dan J-Rocks ikut unjuk gigi.
Satu persatu band-band yang ditunjuk yaitu Obake Band, X-Shibuya, Zeal dan Amakusa membawakan lagu-lagu Laruku di pentas. Masing-masing band berkesempatan menyanyikan tiga lagu. J-Rocks pun menjadi band penutup.
Iman cs mengaku sangatlah bangga bisa jadi bagian dari acara tersebut. Tentu saja J-Rocks ingin memberikan suguhan istimewa untuk para ratusan penggemar Laruku yang hadir malam itu.
"Bagi kami ini mimpi kalau Laruku bakalan ke Jakarta," ujar sang bassis Wima ketika diwawancarai sejumlah media sebelum tampil.
Akhirnya J-Rocks pun menginjakkan kakinya di panggung Hard Rock Cafe Jakarta. Malam itu J-Rocks menyanyikan sekitar enam lagu hits Laruku. Di antaranya Anata, 4th Avenue, Honey dan juga Anata. J-Rocks lagi-lagi berhasil membuat para pecinta Laruku bernyanyi dan berjingkrak bersama.
Pada malam itu, enam orang beruntung pun pulang dengan berbunga-bunga. Bagaimana tidak, mereka mendapatkan tiket gratis dari promotor Marygops Studios dan LA Light. Wah selamat ya? Jadi, sudah siap nonton Laruku di Lapangan D Senayan pada 2 Mei mendatang? Yuks nonton bareng J-Rocks.